Kamis, 21 Juli 2011

Pasukan Garuda Di Lebanon Mendapat Penghargaan Dari PBB


Lebanon, (21/07)     Kontingen Garuda Indonesia mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa. Sebanyak  282 personel dari beberapa kesatuan tugas yang tengah bertugas di bawah komando UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) diantaranya Satgas Indo FPC sebanyak 150 personel, Satgas Indo FHQSU sebanyak 49 personel, Satgas Sector East Military Police Unit sebanyak 75 personel, Satgas Indo Medic 7 personel dan 1 personel dari MTF (Maritime Task Force) Staff HQ menerima medali perdamaian melalui sebuah upacara Indonesia Medal Day atau UN Medal parade yang dilaksanakan di lapangan Sudirman Camp Green Hill, Naqoura Lebanon Selatan, Kamis (21/07/2011).


Kontingen Garuda Dukung Ecological Day Di Lebanon


Lebanon Selatan, (20/07). Prajurit TNI yang tergabung dalam Indo Force Protection Company (FPC) Kontingen Garuda  XXVI-C2 yang bertugas dan bertanggung jawab di wilayah Markas Besar UNIFIL Naqoura Lebanon Selatan, Rabu (20/07) turut mendukung dan mensukseskan   “Ecological Day” atau hari kebersihan lingkungan yang dilaksanakan melalui instruksi dari Force Commander UNIFIL Mayjen Alberto Asarta Cuevas.

Ecological Day secara serentak dilakukan oleh seluruh kontingen jajaran UNIFIL dilaksanakan di sekitar wilayah kerja sesuai dengan pembagian area dari masing-masing bagian, dimulai pukul 09.00 s.d 16.00 waktu setempat dengan melibatkan semua personel militer maupun sipil yang bertugas di jajaran UNIFIL (United Nations Interim Force In Lebanon).